Palangka Raya, langkahkalteng.com – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah Melalui Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Gemar Membaca Elahni Hajati S.W., ST. MT Mewakili Gubernur Membuka Rapat Kerja Teknis Bidang Perpustakaan Sekolah/Madrasah Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2024, yang diselenggarakan di Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya, Senin (18/11/24).
Dalam sambutan Gubernur Kalteng yang diwakili Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Gemar Membaca Elahni Hajati S.W., ST. MT mengatakan kegiatan ini adalah kegiatan ketiga kalinya kami laksanakan di dalam Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan Pasal 10 yang berbunyi pemerintah daerah berwenang untuk mengatur, mengawasi dan mevaluasi penyelenggaraan dan pengelolaan perpustakaan di wilayahnya masing-masing.
“Perpustakaan sekolah belum jadi prioritas, tapi perlu diingat bahwa perpustakaan sekolah mempunyai peranan penting dalam upaya meningkatkan literasi membaca siswa Indonesia yang masih rendah. Perpustakaan memiliki peran penting dalam meningkatkan literasi informasi di era digital di saat ini, di mana semua informasi berupa dalam satu tangan, yaitu ponsel pintar atau smartphone, ” ucapnya.
Foto Elahni Hajati S.W., ST. MT Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Gemar Membaca Dispursip Prov. Kalteng
Elahni Hajati menyebutkan penting bagi Perpustakaan Sekolah Madrasah Se Kalimantan Tengah untuk menciptakan inovasi dalam mengatasi berbagai tantangan, meliputi pemanfaatan teknologi digital, penyediaan layanan informasi yang lebih berkualitas, dan pengembangan koleksi perpustakaan yang berbasis komputer dan komunitas.
“Oleh karena itu, sangat penting bagi dinas perpustakaan arsip, dinas pendidikan, dan madrasah di bawah Kementerian Agama di Provinsi Se Kalimantan Tengah untuk memberikan dukungan besar, baik kebijakan, program kegiatan, peningkatan sumber daya manusia, serta mendorong kerjasama Perpustakaan Sekolah Madrasah Se Kalimantan Tengah mulai tingkat dasar sampai dengan tingkat menengah sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, ” sebut Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Gemar Membaca Dispursip Prov. Kalteng tersebut.
Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Gemar Membaca Dispursip Prov. Kalteng tersebut berpesan kepada kita semua untuk menjadikan Perpustakaan Sekolah atau Madrasah menjadi bagian penting untuk mendukung mutu pendidikan dan mendukung gerakan literasi sekolah dengan menjadikan perpustakaan sebagai wadah dan jantung utama untuk mengintegrasikan mata pelajaran aktivitas literasi di sekolah madrasah dengan kurikulum dan pembelajaran yang ada.
“Rapat kerja teknis ini sebagai sebuah dukungan dan langkah strategis kita bersama dalam upaya menyamakan serta mensinergiskan penyelenggaraan perpustakaan khususnya pada Perpustakaan Sekolah dan Madrasah di Provinsi Kalimantan Tengah dengan satu tujuan, yaitu untuk anak-anak Kalimantan Tengah yang berliterasi kuat dan siap ambil bagian dalam membangun Ibu Kota Nusantara, ” ungkap Elahni Hajati.
Foto Bersama
Lebih lanjut, ia berharap melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kerjasama sinergitas dalam program kegiatan perpustakaan sekolah madrasah di dalam mendukung visi dan misi gubernur dan wakil gubernur kalteng semakin berkah.
“Kemudian, memberikan dukungan dan dorongan kelembagaan perpustakaan sekolah dan madrasah sesuai dengan standar nasional perpustakaan, menyusun program bersama, tingkatkan layanan kepada peserta didik dan tenaga pendidik, tingkatkan kualitas sumber daya manusia, pengelola perpustakaan dan madrasah di Prov. Kalteng, dan tingkatkan kegiatan melalui sosialisasi kepada para siswa untuk mendorong meningkatkan minat dan budaya baca masyarakat Kalimantan Tengah, ” beber Elahni Hajati Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Gemar Membaca Dispursip Prov. Kalteng tersebut.
Sementara, Laporan Panitia yang disampaikan oleh Bidang Pengelolaan Data dan Informasi Firmanto, ST, menambahkan dasar pelaksanaan rapat kerja teknis bidang perpustakaan sekolah dan madarasah yang telah dilaksanakan selama 3 (tiga) tahun adalah Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Kalimantan Tengah melakukan kajian pengukuran Indeks Literasi Masyarakat (IPLM) di 14 Kabupaten dan Kota.
Foto Firmanto, ST Bidang Pengelolaan Data dan Informasi Menyampaikan Laporan
“Dari kegiatan tersebut dapat menghasilkan output berupa Mengsinergiskan dan mengkolaborasikan program kegiatan lintas organisasi/lembaga dalam penyelenggaraan Perpustakaan Sekolah/Madrasah Kabupaten dan Kota di Provinsi Kalimantan Tengah, serta Terjalin Kerjasama antar organisasi/lembaga dalam pengembangan perpustakaan sekolah/madrasah di Provinsi Kalimantan Tengah, ” tambahnya.
Sumber : ctr / tn-t7